" Jika tak ada bahu untuk bersandar, dan tak ada tangan untuk digenggam, ingatlah bahwa ada lantai untuk bersujud
" Man Jadda Wa Jadda "
- Barang siapa yang bersungguh-sungguh, maka ia akan berhasil -
" Man Shabara Zhafira "
- Barang siapa yang bersabar, maka ia akan beruntung -
Di saat sendiri, bingung dan berada di posisi yang rendah, ketika itu pula ketiga kata-kata diatas selalu menjadi penyemangat yang sudah memiliki tempatnya sendiri didalam diriku.
Saat ini aku dikelilingi kebingungan, kebingungan akan mencari pintu keluar terbaik untuk menyelesaikan apa yang saat ini sedang aku pimpin. Aku merasa kebaikan selalu datang dengan berbagai tuntutaan. Yang terkadang tuntutan itu memperlambat pergerakan.
Aku tau aku tidak sendirian, tetapi ternyata kegiatan kerja praktek memberikan dampak negatif bagi aku dan para pejuang lainnya.
Jujur aku sedih dan takut. Aku sedih karena saat ini hanya bisa berencana tanpa tahu apa yang direncanakan akan dimulai kapan, walaupun aku tahu bahwa semua yang akan berjalan baik berawal dari rencana yang matang. Semoga rencana ku menjadi salah satunya ya Allah, Aaamiiin karena sesungguhnya manusia hanya bisa berencana dan Allah lah yang akan menentukan.
Gambar ini berhenti dan termenung ketika melihat air yang menggenang, air yang menjadi penghalang langkahnya. Dan begitu juga diriku saat ini, tetapi aku yakin bahwa pasti ada cara untuk melewati genangan air itu. Semangaat !!!
Salam Semangat
Ina Gustiana